Hari Rabu tanggal 28 April 2021, dilaksanakan Rapat Koordinasi penanganan sampah di wilayah pesisir Desa Banyuglugur Situbondo di Hotel Pareho.
Hadir dalam rapat tersebut Perwakilan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Probolinggo, perwakilan Kecamatan Banyuglugur dan Pemdes Banyuglugur, Instansi dari TNI AL , Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Probolinggo, KSOP Kelas IV Probolinggo , PJB UP Paiton serta Paguyuban Tirta Samudera Situbondo.
Rapat tersebut merupakan rapat awal dalam menyerap aspirasi akan diselenggarakannya kegiatan aksi peminimalisiran sampah di pesisir Desa Banyuglulur Situbondo. Diharapkan terwujud Desa Banyuglugur yang sehat dan tidak tercemar dari sampah dari laut.