Senin, 20 Februari 2023

RANGKAIAN HUT KPLP DAN PANGKALAN PLP, KEMENHUB GELAR BAKTI SOSIAL HINGGA KERJA BAKTI DI TANJUNG PRIOK


Share :
4438 view(s)

JAKARTA (20/2). Kementerian Perhubungan cq Direktorat Jenderal Perhubungan Laut melalui Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PPLP) Kelas I Tanjung Priok menggelar berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati hari jadi Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) ke 50 dan Pangkalan Penjaga Laut dan Pantai (PPLP) ke 35 di tahun 2023. Salah satunya adalah bakti sosial untuk anak yatim.

Kepala Pangkalan PLP Kelas I Tanjung Priok, Triono mengatakan bakti sosial tersebut bertempat di Graha Yatim & Dhuafa Yayasan Harapan Robbani Jakarta.

"Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat dan lingkungan Pangkalan PLP Kelas I Tanjung Priok," ujarnya, Senin (20/2).

Selain itu, Triono mengungkapkan rangkaian kegiatan lain yang dilaksanakan adalah kampanye keselamatan di Pelabuhan Penumpang Muara Angke, Jakarta.

"Kami juga membagikan life jacket gratis dalam acara kampanye keselamatan tersebut," ungkap Triono.

Selanjutnya, ada lomba menembak yang diadakan di lapangan tembak Pangkalan Tanjung Priok.

Kemudian rangkaian kegiatan lainnya adalah Senam Pagi bersama Kepala Biro SDM Kemenhub Wismantono dan Direktur Perkapalan dan Kepelautan Ahmad Wahid serta Pimpinan se UPT DKI Jakarta dan Stakeholder di lapangan Pangkalan PLP Kelas I Tanjung. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Direktur KPLP Revolindo bersama  Kepala Pangkalan PLP Kelas I Tanjung Priok Triono, didampingi oleh para Pejabat Struktural Pangkalan PLP Kelas I Tanjung Priok.

Selanjutnya, acara diakhiri dengan kegiatan kerja bakti kebersihan yang dilaksanakan oleh seluruh pegawai Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok.

"Dengan begitu, perayaan HUT ini juga bisa bermanfaat bagi masyarakat, lingkungan sekitar dan diri setiap personil," tutup Triono.
 

  • berita




Footer Hubla Branding