Senin, 13 Juni 2022

Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Roadmap Pelabuhan Makassar Menuju Pelabuhan Kelas Dunia


Share :
40 view(s)

Makassar, 13 Juni 2022

Untuk menjadikan Pelabuhan Utama sebagai pelabuhan berkelas dunia, tentu banyak sekali indikator yang harus dijalankan. Dengan itu Otoritas Pelabuhan Utama Makassar bekerja sama dengan Fakultas Teknik Universitas Hasanuddin mengadakan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Penyusunan Roadmap Pelabuhan Makassar menuju Pelabuhan Kelas Dunia. 

 

Kegiatan dimulai dengan Sambutan Dekan FT-UH, Prof. Dr. Eng. Ir. Muhammad Isran Ramli, ST., MT. dan Sambutan Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar, Muh. Anto Julianto sekaligus membuka kegiatan Focus Group Discussion (FGD) ini. 

 

Kegiatan dilanjutkan dengan Pemaparan materi oleh Kadiv Komersial Regional 4 PT. Pelindo mengenai Kondisi Eksisting, Harapan, Tantangan dan Rencana Strategis PT. Pelindo Regional 4 dari sudut pandang Bisnis dan Keuangan, Operasional dan Peralatan Menuju Smart Port dan Green Port. Selanjutnya Pemaparan Laporan Pendahuluan Penyusunan Roadmap Pelabuhan Makassar menuju Pelabuhan kelas Dunia oleh ketua Tim Penyusun, Dr. Ir. Chairul Paotonan, ST., MT. dan Tenaga Ahli serta Tim.

  • berita
  • humas laut




Footer Hubla Branding