Makassar, 3 dan 4 Juni 2021– Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar melaksanakan kegiatan evaluasi implementasi penerapan aplikasi Inaportnet di Hotel Aston Makssar (3 s/d 4 Juni)
Dalam sambutan Kepala Kantor yang dibawakan oleh Kabid Lalu Lintas, Operasi dan Usaha Kepelabuhanan berharap agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja terhadap penerapan aplikasi Inaportnet terhadap pelayanan kapal dan barang di Pelabuhan dalam rangka meningkatkan kinerja operasional jasa kepelabuhanan.
Kegiatan dihadiri oleh instansi Perhubungan Laut di Wilayah Indonesia Timur, perusahaan pelayaran yang berkegiatan di Pelabuhan Makassar serta pihak terkait lainnya.
Materi kegiatan diisi oleh empat narasumber dari Pustikom Kemenhub, Ditlala Ditjen Hubla dan Universitas Hasanuddin,
Kegiatan hari kedua diisi oleh Kasubdit Sistem Informasi dan Sarana Prasarana Angkutan Laut DJPL, Eko Sudarmanto yang membawa materi mengenai evaluasi implementasi Inaportnet kemudian dilanjutkan dengan materi sistem transportasi cerdas laut oleh Dr.Indrabayu dari Departemen Teknik Informatika Universitas Hasanuddin.