Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar menggelar kegiatan Coffe Morning, dengan tema: "Optimalisasi Pemanfaatan Tol Laut di wilayah Sulselbar", di Hotel The Rinra Makassar.
Dalam sambutannya, Kepala Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar Rahmatullah mengharapkan hasil dari kegiatan ini dapat meningkatkan sinergi antar instansi pemerintah, mempererat tali silaturahmi, melakukan komunikasi dengan para pelaku usaha dalam membahas kemajuan serta hambatan pemanfaatan tol laut di wilayah timur khususnya Sulselbar,Hadir dalam kegiatan ini,
Kepala Kantor Kesyahbandaran Utama Makassar, Ahmad Wahid
Kepala Balai Besar Karantina Pertanian Makassar, Andi PM Yusmanto
Ketua DPW ALFI/ILFA Sulselbar, Syaifuddin Syahrudi
Ketua DPW APBMI Sulselbar, M Anwar Thaba
Ketua DPC INSA, Capt. Zulkifli Syahril
Ketua ISAA Makasar
Kepala UPP SeSulselbar, pengguna jasa dan unsur maritim
Perwakilan Dinas Perdagangan Provinsi, Kota dan Kabupaten Sulselbar
Coffe Morning dikemas dalam bentuk, pemaparan, forum diskusi dan tanya jawab dengan menghadirkan narasumber dari Kasubdit Angkutan Laut Khusus dan TKBM, Dirlala Ditjen Perhubungan Laut, Capt Bartho Ari Rahardjo, Ketua DPC INSA, Capt. Zulkifli Syahril PT. Djakarta Lloyd, Edi Heriyanto dan PT. PELNI, Adnesha MutiaTol laut adalah konsep pengangkutan Logistik kelautan yang dicetuskan oleh Presiden Joko Widodo yang bertujuan untuk menghubungkan pelabuhan- pelabuhan besar yang ada di nusantara, dengan adanya hubungan antar pelabuhan laut ini, maka diciptakan kelancaran distribusi barang hingga ke pelosok.Kementerian Perhubungan terus berupaya meningkatkan efektivitas program tol laut untuk mendorong konektivitas, menunjang pendistribusian barang, pengembangan ekonomi di daerah terpencil, belum berkembang dan menekan disparitas harga di wilayah timur Indonesia.
OP Makassar Malempu[img height="16" width="16" alt="