Senin, 29 April 2019

PERERAT HUBUNGAN INDONESIA - SINGAPURA DI BIDANG MARITIM, CEO MPA SINGAPORE KUNJUNGI KEMENTERIAN PERHUB


Share :
8723 view(s)

JAKARTA (29/4) - Chief Executive Officer (CEO) Maritime and Port Authority of Singapore (MPA), Ms. Quah Ley Hoon melakukan kunjungan resmi/courtesy visit dengan Direktur Jenderal Perhubungan Laut, R. Agus H. Purnomo di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan pada hari ini, Senin (29/4). 

Kunjungan Ley Hoon ini adalah kunjungannya yang pertama kali ke Indonesia sejak diangkat sebagai CEO MPA Singapore pada 1 Januari 2019 yang lalu. Pada kunjungan kali ini Ley Hoon didampingi oleh Director International MPA, Ms. Angela Png, Senior Marine Officer, Capt. Chong Jia Chyuan, Manager Strategy and Policy, Ms. Julia Zhu, serta Manager International, Ms. Melissa Hoong.

Pada kesempatan tersebut, Direktur Jenderal Perhubungan Laut, R. Agus H. Purnomo menjelaskan, selain bertujuan untuk memperkenalkan diri sebagai CEO MPA Singapore yang baru menggantikan Mr. Andrew Tan, pada pertemuan ini dilakukan pula perkenalan antara para pejabat MPA Singapore dengan para pejabat Direktorat Jenderal Perhubungan Laut yang terdiri dari Para Direktur serta Para Kepala Bagian di lingkungan Direktorat Jenderal Perhubungan Laut.

“Selain itu, kita juga mengadakan diskusi dan tanya jawab terkait pengembangan kerjasama bilateral antara Ditjen Perhubungan Laut dengan MPA Singapore,” ungkap Agus.
WhatsApp Image 2019-04-29 at 11.46.50.jpeg
Kerjasama antara Ditjen Hubla dan MPA Singapore sendiri telah terjalin sejak tahun 2005 dengan ditandatanganinya Memorandum of Understanding (MoU) tentang Pengembangan Sumber Daya Manusia Bagi Aparatur Pemerintah di Bidang Kemaritiman pada tanggal 23 September 2005.

“Sejak MoU tersebut ditandatangani tahun 2005 sampai dengan tahun 2018, telah dilaksanakan lebih dari tujuh puluh kegiatan dalam bentuk training maupun workshop, baik di Indonesia dan Singapura, dengan jumlah peserta lebih dari 700 (tujuh ratus) orang,” jelas Agus.

Selanjutnya, tambah Agus, Ditjen Hubla dan MPA Singapore juga telah secara resmi memperpanjang kerjasama tersebut dengan ditandatanganinya Instrument of Extention DGST-MPA Training MoU oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut dengan CEO MPA pada saat itu, Mr. Andrew Tan, dengan disaksikan oleh Menteri kedua negara pada pertemuan Leaders’ Retreat Republic of Indonesia – Republic of Singapore pada tanggal 11 Oktober 2018 di Nusa Dua, Bali.

“Kita berharap kerjasama dengan MPA Singapore ini dapat terus terjalin dengan baik dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kedua negara,” pungkas Agus.
WhatsApp Image 2019-04-29 at 11.49.25.jpeg
Pada kesempatan tersebut, Ms. Quah Ley Hoon menyampaikan bahwa MPA Singapore menyambut baik dan mendukung diterimanya paper Traffic Seperation Scheme (TSS) di Selat Sunda dan Selat Lombok pada sidang International Maritime Organization (IMO) Navigation Communication Search and Rescue (NCSR) ke 5 bulan Januari 2019 lalu.

Ms. Quah Ley Hoon juga menyebutkan bahwa MPA Singapore  memberikan dukungan terhadap rencana Indonesia untuk mencalonkan kembali menjadi anggota dewan Council Kategori C periode 2020 - 2021.

Sekilas informasi tentang CEO MPA Singapore yang baru, Ms Quah Ley Hoon bergabung dengan MPA Singapore sebagai Chief Executive (Designate) pada 1 November 2018 dan kemudian diangkat sebagai Chief Executive definitive terhitung mulai 1 Januari 2019. Sebelumnya, Ley Hoon bekerja di MediaCorp sebagai Pemimpin Redaksi di Channel NewsAsia.


  • berita




Footer Hubla Branding