Kamis, 22 Juni 2023

Tim Stranas PK KPK Melakukan Diskusi Dan Kunjungan Lapangan Di KTT


Share :
103 view(s)

Kepala Kantor KSOP Kelas I Balikpapan Capt Mugen S Sartoto dan tim dari KSOP mengikuti kunjungan lapangan di Pelabuhan PT Kaltim Kariangau Terminal (KKT). Kamis, 22 Juni 2023.

 

Sebelum melakukan peninjauan lapangan, Tim Stranas PK KPK melaksanakan pemaparan dan diskusi terkait peran pencegahan korupsi dan penyederhaaan birokrasi di wilayah maritim Balikpapan. Rapat tersebut dilaksanakan di ruang rapat Kantor PT KKT.

 

Setelah rapat, Tim stranas PK KPK pun melanjutkan peninjauan lapangan guna memastikan penerapan sistem STID dan SIMON TKBM yang merupakan salah satu platform dalam Program Stranas PK  untuk mendorong percepatan implementasi Inpres No.5 Tahun 2020 Tentang Penataan Nasional Logistik Ekosistem, sekaligus merupakan salah satu transformasi operasional pelabuhan di Indonesia.

 

Dengan adanya penerapan STID Truk dan SIMON TKBM, diharapkan pelabuhan di Balikpapan akan memiliki data truck dan TKBM, meningkatkan keamanan terminal dalam kegiatan bongkar muat, memastikan  kegiatan operasional berjalan baik serta performasi target validasi kendaraan dan orang yang melakukan kegiatan bongkar muat di area pelabuhan.

 

Selain pengecekan dua program tersebut, Tim Stranas PK KPK juga melakukan pengecekan lokasi pemeriksaan bersama dari Karantina Pertanian dan Bea Cukai Balikpapan.

 

 

@djplkemenhub151

@kemenhub151

@budikaryas

@ariftohainsta 

@mugensartoto28 

----------------------

#DJPLKerjaDenganHati

#Kemenhub151 

#Penghubung 

#djplkemenhub151 

#ksopbalikpapan

#SMRTHublaPastinya

#syahbandarmelayani

#MenghubungkanIndonesia

#spiritwbkksopbalikpapan

  • berita
  • humas laut




Footer Hubla Branding